Kembali ke Orang Tua, 5 Anak Binaan LPKA Kutoarjo Jalani Pembebasan Bersyarat

    Kembali ke Orang Tua, 5 Anak Binaan LPKA Kutoarjo Jalani Pembebasan Bersyarat
    5 Anak Jalani Pembebasan Bersyarat

    KUTOARJO_Usai meyerahkan 3 Anak Binaan untuk menjalani Pembebasan Bersyarat (PB) ke Bapas Magelang (28/7) lalu, hari ini LPKA Klas I Kutoarjo kembali mengembalikan 5 Anak Binaan ke orang tua untuk menjalani PB dengan pengawasan Bapas Pekalongan, Rabu (2/8/2023).

    Sebelum melaksanakan PB, Kelima Anak tersebut diserahterimakan terlebih dahulu dengan Kejaksaan Negeri Brebes untuk menjalankan latihan kerja terlebih dahulu selama 3 bulan. Hal tersebut merujuk pada Surat Edaran Nomor PAS-436.PK.01.04.13 Tahun 2018 tentang Pelaksanaan Putusan Pelatihan Kerja Pengganti Denda bagi Anak.

    Kepala LPKA Klas I Kutoarjo, Teguh Suroso mengatakan seluruh Anak Binaan yang telah memenuhi syarat baik administratif maupun substantif sesuai Undang-Undang Pemasyarakatan Nomor 22 tahun 2022 harus segera diproses tanpa adanya pungutan biaya apapun.

    "Pembebasan Bersyarat sebagai salah satu layanan kami di LPKA Kutoarjo khususnya layanan integrasi. Melalui hasil penelitian Pembimbing Kemasyarakatan yang melakukan asesmen dan home visit keluarga penjamin, hasil penelusuran Wali Pemasyarakatan, dan tim Pengamat Pemasyarakatan, maka usulan PB menjadi lebih proporsional sebelum diverifikasi dan disetujui oleh Menteri Hukum dan HAM melalui Direktur Jenderal Pemasyarakatan, " jelas Teguh.

    Lebih lanjut dijelaskan pria yang berdomisili di Yogyakarta ini, bahwa selama ini LPKA Kutoarjo telah melakukan progres positif. Surat Keputusan PB maupun CB turun terlebih dahulu sebelum jatuh tempo pelaksanaannya. hal ini bisa dikatakan SK yang menunggu Anak Binaan dan bukan sebaliknya.(DW)

    kemenkumham_ri ditjenpas kumhamjateng lpkakutoarjo
    Dedy Winarto

    Dedy Winarto

    Artikel Sebelumnya

    Sambut Hari Kemenkumham RI Ke-78 , LPKA...

    Artikel Berikutnya

    Tampilkan Inovasi Layanan, LPKA Kutoarjo...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo
    Satgas Yonif 715/Motuliato Bagikan sembako kepada Masyarakat di Puncak Jaya, Papua
    Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata RRT
    Lelang Parkir Tri Lomba Juang Diduga Bermasalah, LPKPP Ancam Bawa ke KPK

    Ikuti Kami